Ujoh Bilang- DPRD menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Unit Pelaksana Teknik Dinas (UPTD) Pemeliharaan Infrastruktur Pekerjaan Umum Dinas Pekerjaan Umum Kab. Mahakam Ulu (Mahulu), kegiatan yang berlangsung hangat tersebut dilaksanakan dalam rangka membahas Pemeliharaan Infrastruktur Jalan di Kabupaten Mahulu dan berlangsung di Ruang Rapat Sekretariat DPRD Mahulu, Senin(28/03).

Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan, S.E., M.B.A menyampaikan keprihatinannya terkait kondisi jalan yang rusak, terlebih pada musim penghujan. Beliau meminta agar dinas terkait untuk mengkondisikan dan mengkomunikasikan dengan semua pihak terutama perusahaan sawit yang beroperasi di Mahulu untuk ikut memelihara Infrastruktur di Mahulu.

“kami minta dari pihak Dinas Pekerjaan Umum selaku penanggung jawab Infrastruktur di Mahulu supaya mengkondisikan atau mengkomunikasikan semua pihak supaya kedepan pihak yang bertanggung atas pembangunan turut dalam pemeliharaan infrastruktur.” tegasnya.

Lebih lanjut Pimpinan Rapat yang juga Wakil Ketua II DPRD mahulu Martin Hat L, S.T., M.Si mengungkapkan kondisi jalan penghubung Kab. Kutai Barat-Mahulu sangat sulit untuk dilalui dikarenakan kondisi jalan yang rusak akibat curah hujan yang tinggi, serta adanya laporan masyarakat Mahulu terkait kondisi jalan kepada anggota DPRD mahulu.

“Jalan Poros Kab. Kutai Barat – Mahulu mengalami kerusakan akibat cuaca yang hampir setiap hari hujan, sehingga banyak kendaraan, baik kendaraan pribadi maupun kendaraan angkutan sembako kesulitan untuk melalui jalan akibat kondisi jalan yang tidak layak. Dan banyak juga laporan masyarakat terkait kondisi jalan, sehingga kita selaku DPRD berinisiatif memanggil Dinas Pekerjaan Umum supaya kita tahu apa yang menjadi permasalahannya.”tegasnya.

Lebih lanjut Martin Hat L menyampaikan harapannya agar Dinas terkait bersama dengan UPTD agar mengupayakan bagaimana caranya agar perusahaan Sawit yang juga menggunakan jalan tersebut untuk aktivitasnya agar bisa ikut serta memperbaiki dan merawat jalan penghubung dari Kutai Barat menuju Mahulu.

“Tadi kita sudah mendengar penjelasan dari Kepala UPTD Pemeliharaan Infrastruktur Pekerjaan Umum beserta Sekretaris, bahwa ada beberapa alat berat yang dalam kondisi rusak dan butuh perbaikan namun tidak memungkinkan mengingat Anggaran UPTD yang terbatas, tetapi kami meminta pada dinas terkait bersama dengan UPTD untuk mengusahakan bagaimana cara untuk bekerja sama dengan perusahaan yang juga menggunakan jalan supaya bisa ikut memperbaiki”ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, kepala UPTD Ngohin, S.Sos., M.Si sebagai pelaksana Teknis menjabarkan kendala utama yang dihadapi oleh UPTD perihal pemeliharaan jalan, yaitu kurangnya anggaran pada UPTD.

“Pada Tahun ini anggaran di UPTD sangat minim, oleh karena itu kami tidak dapat berbuat banyak terkait kondisi jalan kita saat ini. Kemudian beberapa alat beratpun hingga saat ini belum mendapatkan perbaikan. Saya berharap dari pihak pemerintah maupun pihak terkait untuk memikirkan UPTD ini bagaimana kedepannya, Karena jika anggaran tetap seperti saat ini, UPTD tidak bisa bekerja dengan maksimal sesuai dengan keinginan.” ucapnya

lebih lanjut Ngohin, S.Sos., M.Si menyebut bahwa pihaknya juga sangat ingin infrastruktur dalam kondisi yang baik namun perlu dukungan anggaran agar bisa memperbaiki alat berat serta perawatannya. beliau juga menyampaikan permintaan maafnya selaku kepala UPTD kepada seluruh masyarakat Mahulu atas kondisi jalan saat ini, dan menyampaikan harapannya agar semua pihak bisa mendengar apa yang menjadi keluhan UPTD.

“UPTD sangat ingin bekerja, kami juga ingin infrastruktur dalam kondisi bagus tetapi kembali lagi harus  didukung dengan fasilitas pendukung yang bisa kita gunakan, saya meminta maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat Mahulu karena kondisi jalan kita saat ini tidak memungkinkan untuk dilalui, mudah-mudahan untuk waktu yang akan datang kita coba perbaiki. saya juga berharap pemerintah dan pihak terkait untuk mendengar apa yang telah kami sampaikan.”tegasnya.

kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Ketua Komisi II DPRD Mahulu Bo Himang, S.E., M.Si., Anggota Komisi II DPRD Mahulu Milang Higang., Anggota Komisi III DPRD Mahulu Petrus Higang, A.Md.Kep., Serta Sekretaris UPTD Pemeliharaan Infrastruktur Pekerjaan Umum Margono, S.T. (AJA/PB)

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *